Cara Google AdSense Membayar Kita, Youtuber dan Penulis Blog

Cara Google AdSense Membayar Kita, Youtuber dan Penulis Blog

Mediaachmad.com - Cara Google AdSense Membayar Kita, Youtuber dan Penulis Terbaru 2020. Blog,Di era sekarang, internet bukan hanya untuk dijadikan sebagai hiburan saja. Sudah banyak orang yang memanfaatkan internet dengan mengambil materi dan keuntungannya. Kenapa bisa begitu? Karena ini sudah bukan menjadi rahasia yang umum lagi untuk mendapatkan uang lewat internet, karena internet di jaman sekarang sudah bisa menjadi ladang uang untuk yang potensial, dan tentunya pasti terbukti membayar. Dan dari salah satu ladang yang paling terkenal dan banyak menghasilkan orang sukses yaitu Google Adsense. Semenjak kemunculkan adsense banyak orang berlomba – lomba untuk bermain adsense, dan ini telah menjadi sebagai internet marketer di dunia ini.

Jika sobat baru pertama kali mendengar dan tau apa itu adsense, pastinya sobat dengan membaca artikel ini penasaran apakah google adsense membayar atau tidak untuk publisher – publisher internet? Kemudian bagaimana cara google menghitung penghasilan dan menentukan cara pembayaran? Dengan apa? Dan Berapa Lama? Dan masih banyak lagi pertanyaan – pertenyaan yang sobat tanyakan. Dan tentunya pasti pertanyaan itu banyak orang yang menanyakan, terutama untuk para blogger dan juga youtuber pemula, yang bertujuan untuk mendapaftarkan channel youtubenya ke Google Adsense.

Sebelum kita membahas untuk lebih lanjut, tentang bagaimana cara menggunakan Google Adsense, dan cara google membayar karyawannya entah itu publisher iklan, konten artikel, dan konten artikel. Sebaiknya sobat simak dahalu berikut ini apa itu Google Adsense, dan mengenal apa itu publisher adsense, dan bagaimana cara memulai, cara tips trik suksesnya. di artikel ini akan membahas itu semua dan memberikan pengetahuan singkat yang akan dapat sobat mudah pahami.

Mengenal Google Adsense dan Publisher iklan Google Adsense

Google Adsense adalah media periklanan atau juga sebuah pengelola iklan yang memiliki sebuah fungsi untuk mengelola iklan – iklan milik dari pengiklan (Advertiser) untuk mempromosikan produk – produk mereka melalui media secara online. Hal ini dilakukan untuk tujuan agar produk dari Advertiser sampai kepada konsumen secara tepat. Dan biasanya dalam sebuah website akan di cantumkan sebuah iklan dengan posisi letak yang sangat potensial dan pas untuk dilihat oleh para pembaca, untuk posisi itu bisa diletakkan di pembukaan, tengah, samping, dan juga di akhir.

Publisher Google Adsense adalah orang yang sudah diberikan izin dari Google untuk mempublikasikan iklan Google Adsense dan sudah menyesuaikan dengan aturan, persyaratan, kebijakan Google yang telah ditentukan. Tujuan yang dimiliki dari mereka seorang publisher iklan adalah satu tujuan dengan Pihak Google Adsense, dan dari sanalah mereka akan dibayar oleh Google Adsense. Lalu setelah kita mengetahui dasar – dasar dari Google adsense dan bisa membayangkan mendapatkan pundi – pundi rupiah dari adsense, kita akan membahas bagaimana proses dan juga cara kerja Google Adsense yang memberikan gaji untuk para publisher – publisher adsense, dan cara menjadi anggota dari google adsense.

Ada 3 media yang dapat menampilkan iklan dari Google Adsense, diantaranya

  1. Halaman Website / Situs Blog, secara umum biasanya iklan bisa di tampilkan di sebuah website atau situs halaman secara pribadi, seperti dengan menggunakan Top Level Domain dan ataupun bisa menggunakan blogspot.com
  2. Konten dari Video Youtube, untuk iklan adsense ini tampil melalui sela – sela saat video tampil atau ditayangkan.
  3. Aplikasi Android, ini pada umumnya aplikasi beriklan yang biasanya di gunakan berasal dari Google Adsense.

Siapapun sobat bisa menjadi seorang publisher iklan adsense dan tentunya mendapatkan bayaran Google. Seperti pekerjaan - pekerjaan lainnya, tentunya untuk menjadi publisher iklan dari adsense, sobat harus mengajukan sebuah lamaran, atau harus mendaftar terlebih dahulu. Umumnya untuk mendaftar bisa memalui blog, seperti blogspot, lewat Youtube atau juga bisa melalui Google Admob.

Jika dalam pendaftaran Google Adsense sobat diterima, sobat akan diberikan sebuah akun Google Adsense, di akun tersebut sobat bisa untuk mengelola iklan yang ingin sobat tampilkan, Bukan hanya itu, akun itu juga seperti dashboard anda, yang di dalamnya terdapat sebuah rekening virtual sementara, berisi catatan jumlah bayaran yang akan sobat dapatkan dari Google Adsense.

Untuk pembahasan untuk seorang publisher Google Adsense sobat akan mendapatkan sejumlah imbalan atau pendapatan dari google, Jadi bagaimana cara Google Adsense membayar sobat?. Untuk Google Adsense sendiri memiliki berbagai macam media yang dapat sobat gunakan untuk menampilkan iklan adsense tersebut. tentu untuk setiap media akan memiliki sebuah syarat dan kebijakan yang berbeda- beda. Simak pembahasan berikut ini.

Pembayaran untuk Halaman Situs / Website.

Pembayaran untuk Halaman Situs / Website

Untuk penayangan iklan di sebuah situs, memiliki ketentuan sendiri. Seperti, jika ingin mendapatkan bayaran dari Google Adsense, apabila jika pengunjung blog melakukan sebuah klik pada iklan yang sudah di pasang di website dan iklan tersebut sudah tayang dengan 1.000 kali. Iklan dalam blog yang di tayangkan terdapat dua jenis, satu adalah iklan yang memiliki berbasis CPC (Biaya Per Klik) dan kedua, iklan berbasis CPM, yang berdasarkan 1.000 tayangan. Dan pada umumnya biasanya iklan tersebut memiliki jumlah pembayaran yang berbeda dari yang lain.

Sistem Penghitungan Jenis iklan BPK/CPC (Biaya/Cost per Click)

Untuk iklan berbasis CPC ini, sobat akan menerima pendapatan dari google jika pengunjung melakukan sebuah klik natural pada iklan yang sudah ditayangkan di blog sobat. Jangan sobat sesekali untuk mengklik iklan sobat sendiri karena itu bisa berakibat fatal, untuk pertama klik kemungkinan akan mendapatkan sebuah peringatan, dengan mengnonaktifkan tampilkan iklan selama 30 hari. Google Adsense tidak main – main, jika sobat mengklik iklan sobat dan mengulangi kedua kalinya untuk mengklik iklan sobat sendiri maka peringatan yang kedua ini kemungkinan Akun Google Adsense sobat akan di Banned, dan tidak bisa diakses kembali. Kemudian untuk besar komisi yang anda dapat nantinya akan di sesuaikan denagn tarif CPC dan juga BPK iklan tersebut. untuk jumlah nominalnya hanya akan di ketahui oleh pihak google dan hanya sang pengiklan saja.

Sistem penghitungan Jenis iklan CPM (Biaya perseribu tayang/Cost per millies)

Untuk penghitungan iklan ini adalah akan di perhitungkan dari iklan – iklan yang sudah sobat pasang dan setidaknya tampilan iklan sudah memperoleh sebanyak 1000 kali tayangan. jadi bisa sobat bayangkan jika penghasilkan untuk setiap iklan. Dan sobat harus selalu memantau dan juga memonitoring perkembangan CPM iklan melalui akun Google Adsense Tersebut.

Kemudian untuk setiap tampilan iklan di halaman website akan secara otomatis dikelola oleh mesin (bot) dari iklan google. Jadi dari jenis iklan apa saja yang sobat hendak untuk di tayangkan sobat tidak bisa memilihnya, Namun sobat bisa memblokir jenis – jenis iklan yang tidak ingin sobat tampilkan melalui menu di Google Adsense. Lalu untuk bagian yang dapat sobat atur adalah ukuran iklan itu sendiri, iklan tersebut meliputi, iklan banner, iklan teks, iklan auto dan jika beruntung sobat bisa mendapat iklan match content. sobat bisa memantau penghasilan sobat yang sudah tercatat tepat di akun Google adsense sobat. Dan akan ada sebuah ketentuan untuk berapa jumlah uang yang dapat sobat cairkan, itu berdasarkan jumlah ambang batas dari pembayaran yang ditentukan oleh Google Adsense sendiri.

Berapa rupiah yang bisa kita dapatkan dari Google Adsense Blog?, sobat bisa lihat, blog – blog besar seperti mastimon.com, sugeng.id dan masih banyak lagi. Mereka semua memperoleh ratusan juta untuk 1 bulan, Cuma dari 1 blog saja. Dan bahkan skill dan juga kemampuan tidak menjadi hal utama dalam Blog. Anak yang masih sekolah pun bisa belajar dan mendapatkan peluang untuk menjadi sukses melalui Blog. Dan untuk cara kerjanya pun cukup mudah, sobat Cuma harus mencari visitor dan sobat akan berpotensi untuk mendapatkan dollar dari blog yang sudah dipasang adsense ini.

Pembayaran untuk Iklan Adsense dari Youtube Video

Pembayaran untuk Iklan Adsense dari Youtube Video

Untuk iklan google adsense dari video youtube ini akan otomatis tampil, tentunya ini juga memiliki syarat- syarat yang berbeda. Untuk mendapatkan penghasilan, sobat harus rajin – rajin untuk membuat konten – konten yang berkualitas, dengan mendapatkan 4000 jam tayang, dan 1000 subscribe sobat bisa mengajukan ke Google Adsense. Iklan iklan yang tampil di video sobat tentunya di kelola secara otomatis oleh mesin dari Google, sobat bisa mengatur kapan iklan akan tayang dan muncul,jenis iklan apa saja yang akan tampil. Kemudian untuk penayangan iklan dalam video youtube sekiranya ada 3 jenis diantaranya :

Penghitngan iklan dengan basis CPC, ini merupakan penghitungan berdasarkan klik iklan saat penonton menonton video. Penghitungan iklan berdasarkan View atau tayangan, pembayaran berdasarkan berapa jumlah banyak tayangan video, dan biasanya di hitung berdasarkan per 1000 tayangan. Perhitungan iklan dengan berbasis Video, ini merupakan jenis iklan yang berdasarkan durasi penayangan iklan yang di tonton oleh penonton. Ini sama seperti akun google adsense blog, youtube juga menyediakan sebuah akun adsense untuk youtube, yang didalamnya juga terdapat sebuah penghasilan yang diterperoleh dan macam-macam informasi yang ingin sobat ketahui. Penghasilan akan cair jika sudah mencapai minimal pembayaran dari Google Adsense Youtube.

Kira – kira berapa uang yang dapat sobat dapat untuk video dari youtube?. untuk setiap tayangan iklan sendiri, akan mendapat komisi yang beda – beda dan itu tergantung dengan jenis iklan tersebut. ini bersifat rahasia dan hanya diketahui oleh sang pemilik akun dan Google saja. Semakin banyak orang yang nonton video ada, maka semakin besar peluang anda untuk bisa mendapatkan penghasilan lebih dari Youtube.

Untuk sekarang banyak artis yang berpindah dari TV ke youtube, tentunya itu untuk mendapat penghasilan tambahan, dan sudah banyak juga youtuber yang sudah sukses bermunculan, dan bahkan Namanya sudah terkenal dimana - mana. Jika sobat ingin menjadi sukses lewat youtube silakan sobat harus mempersiapkan niat dengan usaha, ikuti kebijakan youtube. usahakan sobat jangan menggunakan konten reupload, itu nantinya akan berpengaruh juga pada channel youtube sobat dan google adsense sobat. Semakin banyak penonton dan juga subscriber sobat, maka peluang sobat akan terbuka besar dan pastikan sobat buat konten yang berkualitas. Tentu sobat juga bisa membayangkan sberapa banyak jumlah pendatan yang dapat sobat hasilkan.

Pembayaran untuk Iklan Adsense dari Aplikai android

Pembayaran untuk Iklan Adsense dari Aplikai android

Selain melalui blog dan juga Youtube Video, melalui aplikasi sobat bisa mendapatkan penghasilan juga dan berpeluang besar juga. khusus untuk sobat yang bisa menjadi penayang di Google Admob, ini sangat cocok untuk sobat yang bisa membuat aplikasi android, yang dimana sistemnya aplikasi sobat akan di upload ke playstore, dan aplikasi sobat akan dipasang iklan melalui iklan admob, di akun admob sobat mendapatkan sebuah code untuk menampilakan iklan sobat di aplikasi sobat. Jika banyak orang yang mendownload aplikasi sobat maka sobat akan mendapatkan penghasilan, untuk jumlah penghasilan sobat bisa sobat cek lalui akun google admob sobat, atau bisa juga di akun google adsense sobat.

Dari segi Klik CPC, sobat akan menerima bayaran jika pengguna mengklik iklan di aplikasi sobat. Dan untuk iklan berbasis instal adalah komisi yang sobat dapat berdasarkan banyaknya jumlah pengguna yang melakukan penginstalan aplikasi yang sudah diawarkan iklan. Ini berbeda dengan iklan berbasis video karena dapat komisi jika iklan telah di tonton oleh costumer dengan durasi dan juga waktu yang ditentukan.

Kemudian berapa jumlah uang yang dapat sobat dapatkan dengan aplikasi ini dan ini juga tergantung dengan jumlah aplikasi yang sobat upload ke playstore dan jumlah download aplikasi sobat. Jadi semakin banyak orang yang mendownload aplikasi sobat maka semakin besar penghasilan sobat, sudah banyak yang berhasil melalui usaha online ini. sobat juga bisa speerti mereka dan bisa berupaya untuk membuat aplikasi yang menarik dan untuk, dan sedang banyak dibutuhkan.

Mengambil uang pembayaran dari google adsense

setelah sobat mengetahui cara bagaimana cara mendapatkan uang melalui 3 media dia atas, sekarang bagaimana cara mengambil bayaran tersebut. sobat pasti berfikir bagaimana cara mengambilnya. Dan untuk proses pengambilannnya sendiri baik sobat seorang publisher iklan dari Blog, Youtube Video, ataupun Aplikasi Android, sobat bisa lihat di dashboard dari akun google Adsense sobat sendiri, dan bisa sobat cek setiap saat.

Umumnya akun anda sudah terverifikasi pin adsense dan tentunya jumlah saldo yang sudah mecapai ambang batas pencairan, untuk minimalnya yaitu sekitar 100$. Nah jika saldo sobat sudah melebihi itu anda sudah bisa mencairkan penghasilan sobat dari Google Adsense.

Untuk metode pencairan bisa melalui beberapa cara diantaranya :

  • Melalui Transfer bank rekening secara langsung.
  • Melalui media western union(WU).
  • Melalui Cek.

Karena berlakunya peraturan country account, maka berdampak pihak google akan menyesuaikan dengan mata uang lokasi dan juga dengan tempat dilakukannya pendaftaran. Jadi di negara kita Indonesia ada 2 jenis akun adsense yaitu Adsense US atau Dollar dan akun Google adsense IDR atau rupiah.

Dalam metode pencairan terdapat perbedaan metode pencairan diantaranya:

  1. Metode pencairan DOLLAR
  2. Untuk akun Adsense Dollar sendiri dapat dilakukan dengan 2 cara yaitu dengan melalui WU, metode ini bisa di setting sendiri untuk akun adsensenya, dan metode ini merupakan cara yang cukup mudah dan tanpa dipungut biaya seperserpun. Dan untuk pencairan melalui western Union atau kantor pos, dengan membawa berkas berkas seperti KTP, no MYCN dan mengisi folmulir WU, ini juga termasuk gratis.

  3. Metode pencarian RUPIAH
  4. Untuk metode ini pencairan untuk mata uang rupiah atau juga Akun google Adsense IDR. Untuk metode ini biasanya melaui metode IDR dan biasanya melalui rekening transfer bank. Anda harus perlu mengisi dan menentukan bank dan juga tujuan atau target pencairan. Apabila saldo sudah melebihi minimal, maka uang penghasilan akan masuk ke rekening tujuan. Dan biasanya dilakaukan pada tanggal 21 dan seterusnya, untuk setiap bulanya.

Mungkin itu yang dapat admin sampaikan kurang lebihnya minta maaf, silakan sobat koment juga terdapat masalah, skian dan terima kasih.

Cara Google AdSense Membayar Kita, Youtuber dan Penulis Blog
Wahyu Achmad
Penulis biasa

Postingan Terkait

Posting Komentar